Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

ELM.UM01.009.01 MEMBACA GAMBAR - SKEMATIK DIAGRAM ELEKTRONIKA

ELM.UM01.009.01 MEMBACA GAMBAR - SKEMATIK DIAGRAM ELEKTRONIKA. 

Fungsi Dasar Komponen Elektronika

Skema rangkaian serta simbol-simbol Skema merupakan bentuk bahasa yang membantu kita berkomunikasi mengenai informasi hubungan listrik dalam rangkaian. Skema tidak mengindikasikan posisi atau ukuran komponen maupun memperlihatkan titik sebenarnya pada penyambungan (melalui kesepakatan gambar yang nyata diupayakan untuk mencoba mengindikasikan seluruh kebutuhan pada bentuk sesederhana mungkin). Simbol yang digunakan pada skema menggambarkan komponen dan penghubung pada rangkaian, tetapi sekali lagi bahwa simbol tidak memperlihatkan bentuk fisik atau ukuran nyata dari komponen. Mereka melakukan sejumlah urutan penghargaan mengenai ide dari penggambaran karakteristik komponen.

ELM.UM01.009.01 MEMBACA GAMBAR - SKEMATIK DIAGRAM ELEKTRONIKA


Standarisasi dari komponen-komponen gambar teknik mutlak diperlukan untuk menjamin kejelasan dari gambar itu sendiri. Pada saat ini berlaku berbagai macam standar yang umum dipakai di industri seperti misalnya standar ISO (International Standard Organization), IEC (International Electrotechnic Commision), DIN (Deutsche Industrie Norm), JIS (Japan Industrial Standard), SII (Standar Industri Indonesia), dan lain

sebagainya. Standar-standar industri ini ada yang berlaku untuk skala
nasional ataupun internasional. Setiap industri biasanya mengambil satu
acuan standar yang tetap untuk membuat barang-barang hasil produknya
Penggunaan standarisasi pada gambar teknik akan membawa
beberapa keuntungan sebagai berikut :
1. Adanya unifikasi atau kesamaan simbol dari komponen-komponen
teknik;
2. Mempermudah komunikasi teknik;
3. Mempermudah proses kerja seperti pemesanan, pembelian, pembuatan
dan lain sebagainya.
Standardisasi dalam gambar teknik berlaku pada berbagai macam
aspek, misalnya ukuran kertas, penulisan huruf, penulisan ukuran,
peletakkan gambar, penggambaran komponen atau simbol, dan lain
sebagainya.

Modul ELM.UM01.009.01 MEMBACA GAMBAR - SKEMATIK DIAGRAM ELEKTRONIKA selengkapnya dapat diunduh melalui tautan berikut:

Buku Informasi.pdf Buku Kerja.pdf Buku Penilaian.pdf modul.pdf

1 komentar untuk "ELM.UM01.009.01 MEMBACA GAMBAR - SKEMATIK DIAGRAM ELEKTRONIKA"